Partisipasi dan Pelaksanaan Fungsi Tugas Kelompok Pos Pemberdayaan Keluarga

  • Gunung Aji Massaid Department of Communication and Community Development Sciences, Faculty of Human Ecology, IPB University
  • Djuara P Lubis Department of Communication and Community Development Sciences, Faculty of Human Ecology, IPB University
Abstract views: 117 , PARTISIPASI DAN PELAKSANAAN FUNGSI TUGAS KELOMPOK POS PEMBERDAYAAN KELUARGA downloads: 0
Keywords: factors of participation, group duty functions, participation rates.

Abstract

Family resilience and welfare are the conditions that the government expected to fulfill family function. One out of the ways is creating a Family Empowerment Post (Posdaya). Posdaya Tunas Harapan has an important function in the family development process. Participation of its members is an important part in the sustainability of a program. Participation can be seen by the planning, implementation, enjoyment, and evaluation. Indeed, the Posdaya group has a task function directly related to participation. Indicators of the group task function are member satisfaction, information acceptance, and task coordination, which is used to motivate members to achieve group’s goals. This research was conducted in Sukawening Village, Dramaga District, Bogor Regency. The purpose of this research is to analyze participation in the Posdaya program, as well as its impact on the task function of the Posdaya group. This research used quantitative research method with survey method supported by qualitative data. The results showed that the function of group tasks on the posdaya program was significantly influenced by the implementation stage of the members in each participation in the program.

Keywords: factors of participation, group duty functions, participation rates

ABSTRAK

Ketahanan dan kesejahteraan keluarga adalah kondisi yang diharapkan pemerintah dalam memenuhi fungsi keluarga. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan dibuatnya program Pos Pemberdayaan Keluarga (Posdaya). Posdaya Tunas Harapan memiliki fungsi penting dalam proses pembangunan keluarga. Partisipasi anggotanya merupakan bagian penting dalam keberlangsungan suatu program. Partisipasi dilihat mulai pada tahap perencanaan, pelaksanaan, menikmati hasil, dan evaluasi. Sejatinya kelompok Posdaya mempunyai fungsi tugas yang berkaitan langsung dengan partisipasi. Indikator dari fungsi tugas kelompok tersebut adalah kepuasan anggota, penerimaan informasi, dan koordinasi tugas, yang digunakan untuk memotivasi anggota untuk mencapai tujuan kelompok. Penelitian ini dilakukan di Desa Sukawening, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis partisipasi dalam program posdaya, serta pengaruhnya terhadap fungsi tugas kelompok posdaya tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan metode survei yang didukung dengan data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungsi tugas kelompok pada program posdaya dipengaruhi secara signifikan oleh tahap pelaksanaan anggota dalam setiap keikutsertaannya pada program.
Kata kunci: faktor-faktor partisipasi, fungsi tugas kelompok, partisipasi

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-02-03
How to Cite
MassaidG. A., & LubisD. P. (2020). Partisipasi dan Pelaksanaan Fungsi Tugas Kelompok Pos Pemberdayaan Keluarga. Jurnal Sains Komunikasi Dan Pengembangan Masyarakat [JSKPM], 3(2). https://doi.org/10.29244/jskpm.3.2.%p
Section
Original Research Articles